Gelar Turnamen Golf ”Jewel of The Nile”, Golf Graha Famili Rayakan 28th Anniversary
Surabaya (14/10) – Pengembangan fasilitas dan lapangan golf terkemuka di Surabaya, Jawa Timur yakni Golf Graha Famili (GGF) kembali menyelenggarakan turnamen golf tahunan dalam rangka perayaan hari jadi yang ke-28 tahun. Turnamen golf ini diselenggarakan pada hari Sabtu dan Minggu, 14 sampai 15 Oktober 2023 di Golf Graha Famili, Surabaya.
Untuk memaknai perjalanan 28 tahun sebagai tempat istimewa bagi para pencinta oleh raga golf, khususnya bagi para pemain dan member setia, Golf Graha Famili mengusung tema “Jewel of The Nile” dalam turnamen tahun ini. Pemilihan tema “Jewel of The Nile” menggambarkan inspirasi dari keindahan Sungai Nil yang dituangkan ke dalam lanskap lapangan Golf Graha Famili. Lapangan golf ini memiliki 18 holes dan 72 par, serta dilengkapi dengan bunker, sungai, dan danau sebagai rintangan untuk permainan yang menantang.
Simon J. Wirawan Direktur Properti PT Intiland Development Tbk (Intiland;DILD) untuk wilayah Surabaya menjelaskan bahwa perayaan tahun ini menjadi momentum yang sangat penting bagi Golf Graha Famili. Penyelenggaraan turnamen ini merupakan wujud komitmen sekaligus apresiasi kepada para member dan pemain golf yang selama ini selalu setia bermain di Golf Graha Famili. Keterlibatan para member dan pemain dalam acara-acara sosial, turnamen, dan kegiatan lainnya telah membuat Golf Graha Famili menjadi pilihan istimewa bagi para komunitas golf di Surabaya.
“Turnamen ini menjadi bentuk komitmen dan apresiasi kami terhadap para pemain dan member Golf Graha Famili yang telah setia mewarnai perjalanan kami dalam 28 tahun terakhir. Kami berharap turnamen ini dapat menjadi pemacu semangat, baik untuk para pemain dan juga pegiat golf di Indonesia. Semoga semua pemain dapat bermain dengan enjoy dan sportif,” kata Simon J. Wirawan usai meresmikan pembukaan turnamen di Golf Graha Famili Surabaya, Sabtu (14/10).
Dilaksanakan dalam dua hari, terdapat sebanyak 420 golfer akan bertanding dalam turnamen ini serta sekitar 700 visitor yang akan hadir pada acara gala dinner. Para peserta bukan hanya berasal dari Surabaya, tetapi juga dari Jakarta, Bali, Makassar, Banjarmasin, hingga mancanegara seperti Malaysia, Singapura, Thailand, dan Jepang juga turut berpartisipasi. Golf Graha Famili juga menyediakan fasilitas penginapan di Whiz Luxe Hotel Surabaya dengan tarif spesial khusus bagi para pemain.
Turnamen golf “Jewel of The Nile” ini terbagi ke dalam tiga shotgun, yakni dua shotgun pada Sabtu (14/10) dan shotgun ketiga pada Minggu (15/10). Turnamen golf ini akan ditutup dengan acara gala dinner sekaligus penganugerahan bagi para pemenang dan pembagian hadiah.
”Gala dinner menjadi puncak perayaan sekaligus malam apresiasi kami untuk para pemain dan member golf. Kegiatan ini menjadi ajang bertemu, bersilahturahmi dan membangun jejaring antar para pegolf,” ungkap Simon lebih lanjut.
Bertabur Hadiah
Golf Graha Famili menyiapkan beragam hadiah menarik pada turnamen tahun ini. Hadiah utama yakni grand prize satu unit mobil Daihatsu Ayla dan total hadiah Hole In One lebih dari tiga miliar Rupiah menjadi daya tarik bagi para peserta. Tidak Hanya itu, Golf Graha Famili juga menyiapkan lucky draw berupa dua motor listrik, dua LED TV, dua unit handphone Samsung Flip, dua sepeda motor listrik dan tiga emas masing-masing seberat 5 gram, dua smart watch, dan banyak hadiah lainnya yang akan diundi bagi para peserta. Selain menyediakan banyak hadiah, acara gala dinner juga akan menampilkan beragam pentas hiburan.
Golf Graha Famili merupakan salah satu lapangan golf terbaik di Surabaya dengan fairway yang berbukit, hole yang terletak di antara pepohonan, padang rumput dan danau yang luas, serta dua hole terakhir di sekitar danau yang menghadap ke club house. Tantangan-tantangan ini membuat para pegolf harus mengeluarkan kemampuannya untuk menggunakan berbagai teknik guna menghasilkan pukulan yang terbaik.
Selain lapangan golf, Golf Graha Famili juga menyediakan beragam sarana dan fasilitas pendukung yang lengkap. Pada kawasan tersebut tersedia pula area outdoor yang kerap dimanfaatkan untuk berbagai acara pribadi maupun korporasi mulai dari gathering, pernikahan, ulang tahun serta beragam kegiatan lainnya.